Pelatihan Audit Internal 2018

Blog Single

 

Pelatihan Audit Internal oleh SPI IAIN Kudus Tahun 2018 ini didisain khusus untuk meningkatkan pengetahuan dan keahlian para auditor internal atau satuan pengendalian internal dan para pejabat/pegawai yang berwenang dalam melakukan pengumpulan informasi, pengidentifikasian masalah hukum terkait, pembuktian, dan penyiapan berkas audit dalam rangka menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. Dengan demikian dapat diharapkan pelatihan ini akan meningkatkan kemampuan peserta dalam menjalankan tugasnya masing-masing.

Pelaksanaan pelatihan audit internal oleh SPI IAIN Kudus Tahun 2018 ini dilaksanakan pada tanggal 23 Juli 2018 dengan dihadiri 30 peserta dari berbagai unit/jurusan di lingkup IAIN Kudus. Kegiatan dimulai dari persiapan, pembentukan panitia, rapat koordinasi panitia, pelaksanaan kegiatan, rapat evaluasi, dan pembuatan laporan sebagaimana terlampir dalam SK Rektor IAIN Kudus tanggal 17 Juli 2018 nomor B-10.224/In.37/OT.00/07/2018 tentang Pengangkatan Panitia Pelaksana, Narasumber dan Moderator Pelatihan Audit Internal Satuan Pengendalian Internal (SPI) Institut Agama Islam Negeri Kudus Tahun 2018.  

Dengan dilaksanakannya pelatihan audit internal oleh SPI IAIN Kudus diharapkan dapat meningkatkan kemampuan pesertanya dalam melaksanakan tugas-tugas pemeriksaan, utamanya yang terkait dengan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi pemeriksaan di lingkungan unit/lembaga masing-masing.

 

Share this Post1: