DORONG UNIT KERJA SUSUN DAN REVIEW LAPORAN KINERJA, SPI GELAR WORKSHOP

Blog Single

SPI IAIN Kudus menyelenggarakan Workshop Review Laporan Akuntabilitas Kinerja pada hari Kamis tanggal 23 September 2021 bertempat di Aula Gedung Rektorat Lt.3. Workshop ini menghadirkan narasumber dari Inspektorat Provinsi Jawa Tengah yaitu Bp. Bagus Panuntun, S.STP, MA, QRMA., serta dari BPKP Provinsi Jawa Tengah yaitu Bp. Ardhi Widiyanto, S.E. Ak., CA. Pada kesempatan dalam Workshop ini narasumber menekankan bahwa setiap yang menandatangani Perjanjian Kinerja haruslah menyusun Laporan Akuntabilitas Kinerja dan melakukan review terhadapnya.

Kegiatan yang dibuka langsung secara resmi oleh Rektor IAIN Kudus ini diselenggarakan sebagai upaya SPI untuk mendorong unit kerja dalam menyusun dan me-review Laporan Akuntabilitas Kinerja unit masing-masing. Selain itu, workshop ini juga bertujuan untuk membantu penyelenggaraan sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah dan memberi keyakinan terbatas mengenai akurasi, keandalan, dan keabsahan data kinerja instansi pemerintah.

Diikuti oleh 50 peserta yang terdiri dari pejabat di lingkungan IAIN Kudus, kegiatan ini berjalan lancar dengan peserta yang sangat antusias terhadap penjelasan dari narasumber. Dengan begitu, kegiatan ini diharapkan dapat mendorong hasil Laporan Kinerja yang berkualitas.

Share this Post1: